Wednesday, October 22, 2008

Pengalaman Menyusui VII

Ini Kisah Menyusui via SMS..makasih yang udah sharing.....


1.Umi Faizah, S-2 UNY, PNS, Bantul

3 anak saya alhamdulillah langsung dapat asi setelah lahir. Yang pertama perempuan., mendapat asi sampai 2 tahun. Yang ke2 dan ke 3 asi sampai 13 bulan. Sebenarnya saya nyesel karena kedua naak saya tersebut berhenti dengan sendirinya. Maaf manurut analisa saya: mungkin karena waktu itu saya puasa jadi mungkin produksi asi menurun. Sehingga anak saya yang laki-2 merasa kurang., lalu enggan. Sekarang saya mengdung anak ke 4, semoga bisa memberi asi eksklusif hingga 6 bulan dan menyusui sempurna hingga 2 tahun. Amin.

…semoga bu…


2.Bunda Cicik, Klaten ibunda zahwa aulia, Anak gempa, lahir 27 Mei 2006

Ass,

Aku memberikan Asi eksklusif lalu tetap asi sampai 2 tahun 2 bulan

Ada pengalaman berkesan, waktu itu zahwa. Berumur 1 tahun ada wabah diare, teman sumurannya kena karena tetanggaku jarang yang memberi asi , mereka lebih suka anaknya minum susu formula. Katanya biar anaknay cepat gemuk. Pas wabah diare itu semua teman zahwa kena, dan masuk puskesmas. KECUALI ZAHWA…

Satu lagi, perkembangan otak mereka terlihat lebih lambat disbanding zahwa. Zahwa sudahbisa menyanyiak 3 lagu dengan fasih, mereka belum. Memang zahwa lebih kurus, tapi dia sehat diabdning teman-temanya yang terlihat lebih gemuk tapi suka sakit-sakitan.

Itulah manfaat pembrian asi memang sangat besar pengaruhnya.


3. Titik Nurhasanah, 2 putra, 2 putri, wiraswasta

Ke empat anakku aku kasih asi rata2 lebih dari 2 tahun. Maunya asi eksklusif tapi aku nggak bias karena mereka maunyaminum terus. TErpaksa deh tambah susu formula ( …. Sayang ya bu…, red)

Yang ke4 ini sedang kuusahakan sekuat tenaga untuk asi eksklusif. Insyaallah.

Selamat bu


4. Wahyu Tusy Wrdani S.Si, Apt . Yogyakarta : MENYUSUI dan PUASA

Pengalaman menyusui

Waktu itu bulan ramadhan tahun 2000. Anak saya baru berusia 3 bulan. Saya punya program asi eksklusif untuk anak saya. Tapi saya juga ingin puasa. Maka saya atur pola makan saya supaya tercapai kedua target saya di atas. Jadwal makan saya ubah, jadi malam hari saya makan 3kali, buka puasa, jelang tidur dan sahur. Tanpa mengurangi kualitas gizi makanan saya.

Hasilnya.. Subhanallah….

Meskipun puasa, ASI saya MELIMPAH…..!

Siang jam 12, kalau sedang diminum lalu dilepas, ASInya sampai ‘muncrat’. Saya merasa saat puasa itulah ASI saya TERBANYAK, sepanjang sejarah saya menyusui.

Alhamdulillah kedua target saya tercapai semuanya.


5. Yeni, wiraswasta, 2 anak. Yogya :

TAKUT MENYUSUI, TAPI JADI KETAGIHAN

Pengalaman menyusui

Sewaktu melahirkan anak pertama. Saya berumur 28 tahun. Sebenarnya umur yangs angat baik untuk memiliki anak. Tatapi bagi saya ada ketakutan sendiri sewaktu harus menyusui. Bukan karena takut bentuk payudara jadi melorot, tapi lebih akarena takut kesakitan seperti kata teman2. karena lidah bayi katanya sangat tajam ( aduh, berita burung dari mans ya bu…)

Tapi,….

Tenyata setelah mencoba menyusui jadi KETAGIHAN Karen asangat asyik, isa mmadeng saling kontak mata secar adekat dengan anak kita dengan mesra. Dan yang pasti TIDAK SAKIT seperti kata teman.

Setelah anak kedua saya tidak perlu lagi menanyakan pendapat orang lain bagaimana menyusui karena saya yakin menyusui sangat bermanfaatbagi ibu dan bayi..


6. Sativa, MT , dosen, 3 putri, 1 putra, Yogyakarta : Tips MEMERAH

Saya punya tips buat ibu2 yang mau merah asi, supaya asi keluar banter. Coba baca bismillah, niat ibadah. ( Betul bu….., Menyusui kan ibadah-- red.) sambil bayangkan wajah imut bayi kita, dan berkata : ( kalau malu ya boleh dibatin) : untuk si baby: Ibu saying padamu nak..!, I Love You, Ana uhhhibuki/ uhibbuka dan semacamnya. Tunggu beberapa saat. Ainsayaallah asi akan menderas….!

No comments:

 

blogger templates | Make Money Online