Monday, October 12, 2009

PESAT Yogyakarta 2009

Memang tak ada sekolah untuk menjadi orang tua. Maka tak heran jika orangtua mudah panik bila anak sakit. Juga mudah nervous untuk orang tua baru. Selalu bertanya-tanya sudahkah saya memberikan yang terbaik untuk anak? Apakah yang saya lakukan selama ini sudah benar?

Belum lagi pertanyaan-pertanyaan seperti : Si kecil tidak semontok anak tetangga? Atau justru jauh lebih besar daripada anak kebanyakan?

Anak batuk pilek diinhalasi? Sudah benarkah? Bagaimana dengan Asma?

Anak saya terkena flek & harus minum obat selama 6 bulan. Bagaimana memastikan anak saya tidak terpapar obat-obatan yang berlebihan?

Apa yang harus dilakukan ketika anak diare, demam & kejang, jatuh, menelan benda kecil?

Mungkin itu semua adalah pertanyaan langganan hampir semua orang tua. Tentu saja masih ada deretan pertanyaan yang terkait dengan kesehatan gigi anak, tumbuh kembang, penggunaan multivitamin, imunisasi, dan yang (sepertinya) tak habis-habis dibahas: penggunaan antibiotik.

Sejauh mana pemahaman kita akan hal tersebut? Kita memang dituntut untuk menjadi konsumen kesehatan yang cerdas, kritis, dan asertif sebagai upaya melindungi keluarga kita.

Yayasan Orangtua Peduli kembali menghadirkan seminar setengah hari Program Edukasi Orangtua Sehat (PESAT) Yogyakarta, minggu, 15 Nopember 2009, 08.30 - 15.00 WIB (Lama kegiatan ± 6 jam).

Adapun topik-topik yang akan dibahas pada PESAT Yogyakarta 2009 adalah:

Topik 1 : Common Problem In Children (Penyakit-penyakit umum pada masa kanak-kanak)
Diare, muntah, sakit perut berulang, selesma, dan asma adalah beberapa penyakit yang sering diderita anak-anak. Kebanyakan penyakit langganan anak-anak disebabkan oleh infeksi virus. Sudah pahamkah kita tata laksana yang tepat untuk itu? Apakah memang betul anak-anak kita memerlukan obat-obatan? (Does my child really need drugs?) Diskusikan di sini.

Topik 2 : Demam
Tuhan menciptakan mekanisme demam, pasti ada maksudnya. Tahukah kita bahwa demam bukan penyakit, demam adalah gejala atau petunjuk adanya suatu penyakit atau infeksi ? Kapan saat yang tepat untuk memberikan obat penurun demam? Berbahayakah kejang demam? Apakah tiap kali anak demam perlu diberi obat anti kejang? Agar tak selalu bingung dan panik ketika anak demam, ikuti penjelasan tentang demam dan kejang demam, berikut tata laksana penanganannya secara rasional.

Topik 3 : Rational Use Medicine (Penggunaan Obat Secara Rasional)

Apakah setiap gejala penyakit harus diobati (a pill for an ill)? Perlukah kita mengetahui efek samping dari obat? Apa beda obat paten dengan obat generik? Apa itu polifarmasi? dll. Jangan sampai ketinggalan diskusi ini agar kita dapat lebih bijak dan rasional menggunakan obat.

TEMPAT:
Ruang Pertemuan RM. Adem Ayem lantai 2 Jl. P. Mangkubumi No.101 Yogyakarta

*PEMBICARA*
Pembicara PESAT terdiri dari pembicara tetap dan pembicara tamu.

*Pembicara Tetap :
Dr. Purnamawati, SpAk, MMPed.
Mantan staf pengajar di FKUI, aktif menyelenggarakan kegiatan seminar, radiotalkshow, dan membina milis (sehat@yahoogroups.com) dan situs kesehatan (www.sehatgroup.web.id) dengan satu tujuan, mencerdaskan konsumen kesehatan Indonesia agar dapat mempersembahkan kehidupan yang lebih baik untuk anak-anak.

*Pembicara Tamu :
Pembicara tamu ini berasal dari kalangan medis, baik akademisi maupun praktisi, dan non medis yaitu dari orangtua *(smart parents).

Pembicara tamu kali ini adalah dr Yulianto Santoso K. Beliau salah satu dokter umum pada milis sehat@yahoogroups.com dan Markas Sehat Jakarta

*BIAYA*
Peserta perorangan : Rp.60.000,- per orang

Peserta pasangan/suami–istri: Rp.100.000,- per pasangan

*Biaya tersebut akan digunakan sebagai pengganti biaya penggandaan makalah, konsumsi dan seminar kit.

**MEKANISME PENDAFTARAN DAN CARA PEMBAYARAN**

Media pendaftaran
*1. Daftar langsung melalui contact person berikut :
1) Fitri Andyaswuri 0812 272 0676
2) Chandra Rudy 085 6285 7669 atau 0274 552752
3) Diani Rahman 0274 3224540 atau 085 228 669 4452.

*2. Melalui email ke : pesat.jogja@gmail.com, dengan Subjek: Pendaftaran

Melengkapi data diri calon peserta :
Nama Lengkap 1 : (diisi untuk peserta perseorangan)
Nama Lengkap 2 : (diisi apabila mengajak pasangannya)
Status : Belum menikah/Menikah
Alamat :
Nomor telepon/Hp yg mudah dihubungi:
Email yg aktif di gunakan: (untuk mengingatkan peserta)
Jumlah Anak :
Usia Anak :
Kepesertaan :
*Paket Pasangan/Perorangan

**Note : pendaftaran melalui milis tidak dilayani.

*Cara pembayaran bagi yang mendaftar melalui email:
1. Pembayaran dilakukan setelah mendapat konfirmasi pendaftaran dari email:pesat.jogja@gmail.com

2. Melakukan pembayaran dengan cara transfer ke :

Bank Mandiri 1370006436717 a.n. Yanna Hudayanti
Bank BCA 4560379809 a.n. Yanna Hudayanti
Bank BNI Cabang UGM Yogya, no rek 0038217998 a.n. Fitri Andyaswuri

3. Konfirmasi pembayaran, melalui sms ke Yanna Hudayani 0816 68 3034 atau ke Fitri Andyaswuri 0812 272 0676
atau email ke : pesat.jogja@gmail.com dengan Subjek: *Konfirmasi Pembayaran.*
Cantumkan nama peserta, nama Bank, no rek, jumlah (Rp) & tanggal transfer

**Perhatian : apabila tidak menggunakan rekening sendiri harap mencantumkan nama lengkap calon peserta.

**PERSYARATAN dan TATA TERTIB*
Demi kelancaran program edukasi ini, peserta diwajibkan mengikuti ketentuan berikut :

1. Mohon memperhatikan dan mengikuti batasan-batasan waktu pendaftaran. Diluar waktu, cara, dan contact person yang telah ditentukan di atas, semua pendaftaran dan pembayaran dianggap tidak sah dan tidak diterima oleh panitia.

2. Pendaftaran akan ditutup tanggal 10 Nopember 2009 atau setelah kuota peserta terpenuhi.

3. Datang 30 menit sebelum acara dimulai untuk pendaftaran ulang dan mengikuti kuis.

4. Membawa fotokopi buku kesehatan anak dan/atau copy resep dokter anak(tidak wajib bagi yg single/belum memiliki anak), diserahkan pada waktu daftar ulang.

5. Apabila peserta mengundurkan diri setelah PESAT dimulai dan/atau ditengah-tengah PESAT, tidak ada pengembalian biaya.

Nah, jangan sampai ketinggalan PESAT lagi yah….segera daftarkan diri Anda! Pertanyaan mengenai teknis dan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi panitia pesat.jogja@gmail.com atau contact person tersebut di atas.

Salam SEHAT,
Panitia PESAT Yogyakarta

nb: Siapa aja bisa ikut, tdk harus ortu yg punya anak. Nenek/kakek, budhe pakdhe, om tante, yg baru nikah, yg lagi hamil, yg punya adek, baby sitter, guru playgroup-TK-SD, yg masih single pun okay :)
 

blogger templates | Make Money Online